YOASOBI - BABY / Lirik, Makna, Terjemahan

Table of Contents
BABY merupakan lagu milik duo grup Jepang, YOASOBI. Lagu ini dirilis pada 11 Januari 2026 secara digital, berdasarkan cerita pendek Yasuko Aoki yang berjudul 'My Dear......'. Lagu ini digunakan sebagai lagu ending anime Hanazakari no Kimitachi e (Hana-Kimi) dimana mereka juga membawakan lagu opening ADRENA.

Official MV

Lyrics & Romaji

宵は過ぎ
しんとした部屋で
カーテン越しの君を想う
口にしたミルクティーの
甘い熱が体を巡った
› Yoi wa sugi
› Shinto shita heya de
› Kaaten goshi no kimi wo omou
› Kuchi ni shita mirukuti no
› Amai netsu ga karada wo megutta

憧れに
手を引かれるまま
この街に
辿り着いていた
がらり変わった暮らし
隣にはいつも
君が居てくれた
› Akogare ni
› Te wo hikareru mama
› Kono machi ni
› Tadoritsuite ita
› Garari kawatta kurashi
› Tonari ni wa itsumo
› Kimi ga ite kureta

机の上に
二つ並んだ
四つ葉にそっと
指で触れた
まだ熱を持つ
この頃のこと
一人思い返す
› Tsukue no ue ni
› Futatsu naranda
› Yotsuba ni sotto
› Yubi de fureta
› Mada netsu wo motsu
› Kono goro no koto
› Hitori omoikaesu

いつしか芽吹いた
どうしようもない想い
止められない想い
今日も君が好きでした
今はまだどうにもなっていない
蕾さえつけていない
まだ幼い願いだけど
君と出会わなければ
きっと感じることのない
この痛みさえ愛しい
今はまだ
届かない想いよ
春待つこの想いよ
いつしか
花咲きますように
› Itsushika mebuita
› Doushiyou mo nai omoi
› Tomerarenai omoi
› Kyou mo kimi ga suki deshita
› Ima wa mada dou ni mo natte inai
› Tsubomi sae tsukete inai
› Mada osanai negai dakedo
› Kimi to deawanakereba
› Kitto kanjiru koto no nai
› Kono itami sae itoshii
› Ima wa mada
› Todokanai omoi yo
› Haru matsu kono omoi yo
› Itsushika
› Hana sakimasu you ni

故郷を思い出せるように
と届いた
桜の花びら
私は変わらずにいるよと
お返しを探しに出た
› Furusato wo omoidaseru you ni
› to todoita
› Sakura no hanabira
› Watashi wa kawarazu ni iru yo to
› Okaeshi wo sagashi ni deta

忙しく過ごす君はただ
微笑んで隣にしゃがみ込む
陽が落ちても
見つからなかったね
それでも嬉しかった
› Isogashiku sugosu kimi wa tada
› Hohoende tonari ni shagamikomu
› Hi ga ochite mo
› Mitsukaranakatta ne
› Soredemo ureshikatta

ミルクティーは
ぬるくなった
それでも冷めない
冷めないままだ
› Mirukuti wa
› Nuruku natta
› Soredemo samenai
› Samenai mama da

あのねベイビー
聴かせてベイビー
私は今君の中にいますか?
なんてベイビー
君がくれた四つ葉にそっと
唇を寄せた
› Ano ne beibii
› Kikasete beibii
› Watashi wa ima kimi no naka ni imasu ka?
› Nante beibii
› Kimi ga kureta yotsuba ni sotto
› Kuchibiru wo yoseta

芽吹いたのは
どうしようもない想い
止められない想い
今日も君が好きでした
今はまだどうにもなっていない
蕾さえつけていない
青い青い願いでも
きっと
› Mebuita no wa
› Dou shiyou mo nai omoi
› Tomerarenai omoi
› Kyou mo kimi ga suki deshita
› Ima wa mada dou ni mo natte inai
› Tsubomi sae tsukete inai
› Aoi aoi negai demo
› Kitto

思い悩みすれ違ったって
意地になってぶつかったって
今日もずっと大好きでした
今はまだどうにもなってなくたって
上手く伝えられなくたって
そんな日々さえ愛しいんだよ
もっとその手に触れたくて
もっとその目に映りたくて
想えば想うほど君が好きだ
さよならを迎える前に
伝えたいけど
けど 今はまだ
› Omoi na yami surechigattatte
› Iji ni natte butsukattatte
› Kyou mo zutto daisuki deshita
› Ima wa mada dou ni mo natte nakutatte
› Umaku tsutaerarenakutatte
› Sonna hibi sae itoshiin da yo
› Motto sono te ni furetakute
› Motto sono me ni utsuritakute
› Omoeba omou hodo kimi ga suki da
› Sayonara wo mukaeru mae ni
› Tsutaetai kedo
› Kedo ima wa mada

宵は過ぎ
しんとした部屋で
カーテン越しに君の声
明日はきっと
今日よりももっと好きだよ
おやすみ
› Yoi wa sugi
› Shinto shita heya de
› Kaaten goshi ni kimi no koe
› Ashita wa kitto
› Kyou yori mo motto suki da yo
› Oyasumi

Terjemahan Indonesia

Awal malam berlalu
Di kamar yang hening
Aku memikirkanmu di balik tirai
Milk tea yang kuminum
Kehangatan manisnya mengalir ke tubuh

Kubiarkan
Tanganku dituntun oleh rasa kagum
Hingga aku tiba
Di kota ini
Hidup yang berubah drastis
Dan di sisiku
Selalu ada dirimu

Kusentuh perlahan
Dua daun semanggi empat helai
Yang terjejer
Di atas meja
Masih menyisakan hangat 
Kenangan masa ini
Kuingat kembali sendirian

Entah sejak kapan itu tumbuh
Perasaan yang tak bisa kucegah
Perasaan yang tak bisa kuhentikan
Hari ini pun aku mencintaimu
Untuk sekarang belum menjadi apa-apa
Bahkan belum menjadi kuncup
Masih harapan yang polos
Jika aku tak bertemu denganmu
Pasti takkan pernah kurasakan
Bahkan rasa sakit ini pun terasa indah
Untuk saat ini
Perasaan yang belum tersampaikan
Perasaan yang menanti musim semi
Semoga suatu hari nanti
Akan mekar

"Agar aku bisa mengingat kampung halaman"
Pesan yang sampai
Bersama kelopak bunga sakura
"Aku masih sama seperti dulu" balasku
Lalu melangkah keluar mencari sesuatu untuk balasan 

Kau yang menjalani hari dengan sibuk
Hanya tersenyum lalu berjongkok di sampingku
Meski matahari terbenam
Kita juga tak menemukannya
Namun aku tetap bahagia

Milk tea itu
Sudah tidak terlalu hangat
Namun perasaanku tak menjadi dingin
Tetap tak menjadi dingin

Dengar, baby
Tolong dengarkan, baby
Apakah aku sekarang ada di dalam hatimu?
Begitu pikirku, baby
Aku mendekatkan bibirku perlahan
Pada daun semanggi yang kau berikan

Yang tumbuh adalah
Perasaan yang tak tertahankan
Perasaan yang tak bisa kuhentikan
Hari ini pun aku mencintaimu
Untuk sekarang belum menjadi apa-apa
Bahkan belum membentuk kuncup
Meski harapan ini masih hijau
Namun kuyakin

Meski diliputi kebimbangan dan saling salah paham
Meski keras kepala dan saling berbenturan
Hari ini pun aku sangat mencintaimu
Meski semuanya belum menjadi apa-apa
Meski tak pandai menyampaikannya
Hari-hari seperti itu pun terasa berharga
Aku ingin lebih menyentuh tanganmu
Ingin lebih hadir di matamu
Semakin kupikirkan, semakin aku mencintaimu
Sebelum perpisahan itu tiba
Aku ingin mengatakannya
Namun untuk sekarang, belum

Awal malam berlalu
Di kamar yang hening
Suaramu terdengar dari balik tirai
Hari esok pasti
Aku akan mencintaimu lebih dari hari ini
Selamat malam

Makna lagu YOASOBI - BABY

Lagu "BABY" menceritakan tentang perasaan cinta yang tumbuh perlahan, tenang, dan penuh kesadaran. Cinta yang hadir di sela keseharian, di kamar yang hening, di secangkir milk tea yang mulai mendingin, di daun semanggi yang disentuh dengan hati-hati. Sejak awal, suasana 'awal malam', sebuah masa di mana hati mulai jujur pada dirinya sendiri.

Tokoh ddalam lagu ini membiarkan dirinya dituntun oleh rasa kagum hingga tiba di sebuah kota dan kehidupan baru. Perubahan besar itu tidak terasa menakutkan, karena selalu ada sosok 'kamu' di sisinya. Kehadiran orang itu sebagai teman hidup yang diam-diam setia, hadir tanpa banyak kata.

Simbol daun semanggi empat helai dan kelopak sakura memperkuat makna harapan kecil yang rapuh namun tulus. Perasaan ini digambarkan belum menjadi apa-apa, belum bersemi, belum menjadi kuncup, namun justru di situlah keindahannya. Cinta ini masih polos, hijau, dan belum terluka oleh kepastian. Bahkan rasa sakit yang menyertainya pun terasa layak dicintai, karena hanya bisa dirasakan setelah bertemu orang yang tepat.

Dibamika hububgan seperti kebimbangan, salah paham, keras kepala, hingga ketidakmampuan menyampaikan perasaan dengan baik. Namun semua itu tidak menghapus rasa cinta, justru membuat hari-hari terasa lebih berharga. Ada keinginan sederhana untuk ingin lebih dekat, ingin lebih terlihat, ingin lebih menyentuh, meski kata aku mencintaimu masih tertahan.

Sebuah lagu tentang menunggu dengan penuh harap, tentang cinta yang belum sampai tapi terus dijaga kehangatannya. Seperti milk tea yang sudah suam-suam kuku namun tak pernah benar-benar dingin, perasaan itu tetap hidup. Dan di penutup lagu, muncul keyakinan lembut bahwa esok hari, cinta ini akan tumbuh lebih besar dari hari ini.

Rincian lagu

Title:
BABY
Artist:
Album:
-
Release:
2026.01.11
Lyricist:
Ayase
Music:
Ayase
Tie up:
TV Anime "Hanazakari no Kimitachi e (Hana-Kimi)" Ending Theme Song
Kyokuzora
Kyokuzora Teruslah bernafas~

Posting Komentar